Jelang HUT RI, Pemkot Bima Gelar Kegiatan Jalan Santai dan Berbgai Lomba

Kota Bima, samadapos.com – Dalam rangka memeriahkan Hari ulang tahun Republik Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus 2015 esok, pemkot Bima menggelar kegiatan jalan santai dan berbagai perlombaan sabtu (15/08) kemarin.

Jalan santai yang diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai instansi dan seiswa se kota Bima ini menempuh jarak yang cukup signifikan, star di depan halaman kantor walikota dan finis di Lawata kota Bima.

Iring-iringan peserta pada pagihari tersebut terlihat cukup panjang, pagi hari yang cerah dan sejuk semakin membuat peserta bersemangat dibawah pancaran sinar mentari pagi yang hangat.

Sesampainya di Lawata, para peserta disuguhkan dengan lomba lari karung dengan lomba panjat pinang. Selain lomba, di objek wisata pantai yang cukup terkenal di kota Bima ini juga diumumkan pemenang undian dengan berbagai hadiah menarik, televisi, mesin cuci dan bahkan sepeda berbagai merek diberikan sebagai hadiah bagi para peserta yang beruntung dengan mengundikan ratusan kupon yang beberapa hari sebelumnya dibagikan oleh panitia.


Dalam arahannya, walikota Bima H. Qurais H. Abidin mengajak kepada masyarakat agar memupuk rasa cinta tanah air, mengenang jasa para pahlawan serta menjadikan momentum HUT RI untuk memupuk semangat cinta daerah, menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan agar kota Bima menjadi kota aman, maju, bermartabat dan religius.(SP.01)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.