STIE Expo 2016 Digelar di Lapangan Serasuba Kota Bima

Salah Satu Kerajinan Masyarakat Desa Yang Dipasarkan Pada Kegiatan STIE Expo 2016 
Kota Bima, Samadapos.com – Seperti di tahun tahun sebelumnya, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bima kini kembali melakukan kegiatan yang diberi nama STIE Expo 2016. 

Kegiatan tahunan yang merupakan ajang promosi kampus dan promosi hasil hasil hasil alam serta kerajinan tangan di lokasi lokasi tempat Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa STIE Bima ini diselenggarakan di lapangan Serasuba kota Bima.

Kegiatan yang sangat ditunggu tunggu oleh masyarakat kota Bima ini, berlangsung selama 3 hari. Dimulai sejak Jum’at sore (12/08/2016 hingga ditutup pada Minggu pagi (14/08/2016).

Pantauan langsung wartawan di lapangan, kegiatan dengan Thema ‘Learn todo bechome a young entrepreneur’ itu dibuka secara resmi oleh walikota Bima yang diwakili oleh Assisten II Setda kota Bima, H. Zulkifli.


Dalam sambutannya, Zulkifli menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada pihak STIE yang konsisten menyelenggarakan Expo sehingga produk lokal masyarakat kota Bima lebih dikenal oleh masyarakat luas.

Zulkifli juga mengakui bahwa selama ini STIE Bima ada adalah perguruan tinggi yang telah banyak mencetak pengusaha muda khususnya di kota Bima. Olehnya demikian, mewakili pemerintah kota Bima mengharapkan kepada para Mahasiswa agar terus mengasah diri guna meningkatkan kempuan sehingga kedepan dapat menjadi wirausaha sukses yang dapat melanjutkan pembangunan kota Bima.

Sementara itu, Firdaus MM ketua STIE Bima dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimaksih kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya STIE Expo 2016 terutama kepada pemerintah kota Bima.

Dikatakannya, Kampus yang ia pimpin akan terus melakukan hal hal terbaik untuk mewujudkan Mahasiswa dan Alumni terbaik khususnya mencetak para wirausaha muda sukses. Selain itu, Firdaus juga mengaku pihaknya akan terus mendukung pemerintah kota Bima dalam rangka membangun perekonomian daerah kota Bima dan daerah daerah lain dengan cara mendorong potensi mahasiswanya menjadi entrepreneur.

Dalam laporan ketua panitia oleh Mistar, dijelaskan bahwa pada kegitan STIE Expo 2016, ada 7 kelompok yang memasarkan produk lokal masyarakat di tiap tiap lokasi KKN mahasiswa STIE Bima. 

Disebutkannya, Kelompok 1 yakni kecamatan Wawo kabupaten Bima, kemudian kelompok 2 yaitu limgkungan Toloweri keluarahan Nungga Kota Bima, sedangkan kelompok 3 adalah kelurahan Nitu kota Bima, selanjutnya kelompok 4 adalah produk lokal yang dipasarkan dari Ragi kabupaten Bima.

Masih kata Mistar, pada stan kelompok 5 menwarkan produk lokal dari desa Donggobolo Woha kabupaten Bima, dan kelompok 6 measarkan produk lokal dari desa Ndano kecamatan Madapangga kabupaten Bima.

Selain produk produk lokal dari kota Bima dan kabupaten Bima, pada kesempatan ini juga ada kelompo Mahasiswa KKN yakni kelompok 7 yang mempromosikan produk dari kabupaten Dompu yakni desa Serakapi kecamatan Wajo.

Selain dijadikan sebagai ajang promosi potensi lokal masyarakat di lokasi KKN, STE Expo 2016 juga dijadikan sebagai kegiatan memperkenalkan STIE kepada masyarakat luas serta digelar juga berbagai lomba dan hiburan. 

Salah satu yang menjadi puncak keramaian pengunjung adalah pada kegiatan malam terakhir Sabtu (13/08) pengunjung digoyang oleh artis Ady Bima dan Eka Bima. Pada malam tersebut, puluhan ribu pengunjung memadati lapangan Serasuba kota Bima.(SP.01)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.