Dukung Aspirasi HMI, DPRD Dompu Terbitkan Surat Rekomendasi Ke Bupati



DOMPU, MediaNTB.com – Usaha dan kerja keras Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Dompu dalam mendukung dan memperjuangkan aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat dan para mahasiswa, patut diapreasisai dan diberikan acungan jempol. Dukungan itu, pun dibuktikan DPRD Dompu dengan cara membuat dan melayangkan surat rekomendasi DPRD kepada Bupati Dompu Drs. H Bambang M Yasin.

Sikap tersebut ditunjukan oleh DPRD Dompu dibawah kepemimpinan Ketua DPRD Dompu, Yuliadin S.Sos, sebagai bentuk dukungan dan apreasisasi terhadap aspirasi yang disampaikan oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Dompu yang melakukan aksi demo dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Internasional (HAKI) Tahun 2016. Surat yang di terbitkan langsung oleh DPRD tersebut berbunyi :
                                                                                                Dompu, 9 Desember 2016
Nomor            : 021/472/170                                               
Lampiran       : -
Perihal           : Rekomendasi
Kepada
Yth. Bupati Dompu
di,-
Dompu
Berdasarkan hasil dialog antara DPRD Kabupaten Dompu dengan HMI beberapa waktu yang lalu dan dialog pada hari jumat tanggal 9 Desember 2016 terkait dengan beberapa kasus korupsi yang ada di kabupaten dompu antara lain Kasus Tambora Menyapa Dunia (TMD) 2015, Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD). Maka dengan ini memandang perlu meminta kepada Bupati Dompu dan aparat penegak hukum untuk segera mengambil langkah – langkah dalam rangka penyelesaian kasus – kasus tersebut dalam kesempatan pertama dan bila ditemukan adanya indikasi keterlibatan aparatur pemerintah agar dapat di ambil tindakan tegas sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku.
Demikian untuk menjadi perhatian dan ditindak lanjuti.
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Dompu
Ketua (Yuliadin S.Sos)
Wakil Ketua (Muhammad Amin S.Pd)
Tembusan disampaikan kepada :
Ketua HMI cabang Dompu.

“Surat ini akan segera kami layangkan ke Pemda Dompu dalam hal ini Bupati Dompu (drs. h bambang m yasin, Red). Intinya apapun aspirasi massa aksi HMI dalam momentum hari HAKI 2016 ini, kami di lembaga DPRD menyatakan mendukung dan memberikan apresiasi. Kami berjanji akan juga mengawal proses hukum penanganan berbagai kasus korupsi yang ada di kabupaten dompu ini,” janji Ketua DPRD Dompu, Yuliadin S.Sos beserta beberapa anggota dprd dompu lainya, pada saat menerima kehadiran massa aksi HMI yang saat itu melakukan aksi demo.(Sahrul)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.