Musrenbang Hasilakn Dokumen Perencanaan Yang Rasional



BIMA, Media NTB - Musrenbang merupakan salah satu instrumen penting untuk menghasilkan rencana kerja Pemerintah Daerah  untuk satu  Tahun ke depan.

Demikian Kata Wakil Walikota Bima Drs. H. Dahlan M. Noer M.Pd saat membuka kegiatan musrenbang tingkat kabupaten Bima beberapa waktu yang lalu.

“Saya harapkan berbagai program dan kegiatan yang diusulkan dapat didiskusikan dan dikritisi secara konstruktif dan komprehensif, sehingga dapat menghasilkan dokumen perencanaan yang rasional dan realistis sesuai kemampuan pendanaan yang ada dengan berpedoman pada Visi dan Misi serta tema pembangunan dengan memperhatikan isu strategis pembangunan Kabupaten Bima tahun 2018.” Harap Wakil Dahlan panggilan wakil bupati Bima seperti yang disampaikan oleh Kasubag Informasi Ruslan S. Sos melalui siaran Persnya.

Kepada seluruh peserta musrenbang kata Ruslan, lebih khusus kepala SKPD dan jajarannya serta delegasi kecamatan, Dahlan menginstruksikan untuk mengikuti rangkaian pelaksanaan kegiatan ini secara serius,sehingga apapun hasil pencapaian yang disepakati nantinya dalam rangka merumuskan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan pada Tahun 2018, terutama program dan pembangunan yang akan dilaksanakan.

Kepala Bappeda Kabupaten Bima Drs. H. Muzakir, M.Sc mengemukakan, musrenbang dilaksanakan dalam rangka mematangkan rancangan Rencana Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Bima,berdasarkan renja SKPD yang dihasilkan melalui forum SKPD , musrenbang Kecamatan dengan cara menyelaraskan subtansi antar rancangan renja masing – masing SKPD yang hasilnya digunakan untuk pemutakiran rancangan RKPD.(H/M)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.