Tingkatkan Mutu Guru, Dikpora Dompu Gelar Sosialisasi Program 2018


DOMPU, Media NTB – Dinas Penidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Dompu gelar Sosialisasi Program Kerja Tahun 2018 Serta Peningkatan Mutu Guru tingkat TK PAUD, SD dan SMP Se- Kabupaten Dompu.


Untuk pertemuan pertama, Dinas Dikpora Mengundang 4 Kecamatan yakni, Kecamatan Dompu, Pajo, Hu’u dan Woja yang sudah dilaksanakan Di halaman Kantor Dinas Dikpora Kabupaten Dompu pada kamis, 25/10/2018.


Sementara itu, Kecamatan Manggelewa, Kilo dan Kempo diselenggarakan pada hari sabtu, 27/01/2018 yang bertempat di SMPN 1 Menggelewa dan Khusus Kecamatan Pekat diselenggarakan pada hari selasa, 30/01/2018.


Kegiatan Sosialisasi yang sudah berlangsung tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Dikpora H. Ichtiar, SH, Sekretaris Dikpora Drs. H. Rifaid, M. Pd, Kabid PLS, I Made Suprapta, M. Pd, Bidang Dikdas Diwakili oleh Kasi Karakter Dikdas, Drs. Arif Rahman dan Kasi Kelembagaan dan Sarana Prasarana Dikdas, Moh. Yassir Araffah, S.IP sekaligus yang menjadi Narasumber, Kabid Pemuda dan Olahraga, Hikmah, S.Pd dan Kabid PK, Saiful Arif, S.Pd M.Pd.


Drs. Arif Rahman, saat menyapaikan materi, menegaskan terhadap Guru dan Kepala Sekolah agar di tahun 2018 ini, bisa meningkat lagi tentang pemetaan mutu Pendidikan supaya bisa sejajar dengan Kota atau Kabupaten Lain yang ada di seluruh wilayah Nusa Tenggara Barat.


“Kepala Sekolah harus mampu melakukan Supervisi terhadap guru-guru yang ada di sekolahnya, walaupun di tingkat gugus itu, MJMP, KKG, atau MKKS lebih sering kita memanfaatkan wajah itu untuk bermusyawarah tentang permasalahan Pandidikan, sehingga di tahun 2018 pemetaan Mutu Pendidikan kita bisa sejajar dengan Kabupaten atau Kota yang ada di NTB”,  Tegas Arif.


Sementara itu Moh. Yassir Araffah, S.IP menjelaskan tentang pengelolaan Dana Alokasi Khusus di tahun 2018 untuk meningkatkan sarana dan prasarana agar bisa menunjang program Belajar dan mengajar di sekolah baik di tingkat SD maupun di tingkat SMP.


“berkaitan dengan Sarana dan Prasarana baik di tingkat SD maupun SMP, untuk tahun 2018 kita masih diberikan kepercayaan oleh Pemerintah Pusat dengan dana Alokasi Khusus se-nilai 17 M, 375 Juta, 380,000.00,- itu secara keseluruhannya dan itu nanti akan dibagi dan dirincikan berdasarkan tingkatan”, jelas Yassir.


Kepala Dinas Dikpora H. Ichtiar, SH, saat diwawancarai oleh Media NTB setelah kegiatan itu berlangsung, mempunyai harapan terhadap Seluruh Kepala Sekolah dan Guru yang sudah mengikuti Sosialisasi agar bisa ditindaklanjuti dan bisa menjalankan apa yang disampaikan oleh Narasumber.



“Saya berharap kepada Kepala Sekolah dan guru yang baru saja mengikuti Sosialisasi, bisa menjalankan apa yang disampaikan oleh Narasumber tadi serta ditindaklanjuti dalam pelaksanaan tugasnya sehari-hari”, ujarnya.[Poris]

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.