Meriah Festival Teluk Lawata 2018 dipadati pengunjung


Bima, Media NTB - Festival teluk Lawata yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Kota Bima pada Minggu 08 April 2018 berlangsung dengan penuh kemeriahan dan suka cita. Masyarakat Kota Bima memadati area pantai Lawata Kota Bima menyaksikan festival teluk lawata tahun 2018.


Pantai Lawata yang juga merupakan salah satu ikon wisata Kota Bima dan sekaligus menjadi gerbang masuk Kota Bima dipadati ribuan pengunjung baik dari masyarakat Kota maupun Kabupaten Bima yang ingin menyaksikan secara langsung kemeriahan Festival teluk Lawata 2018 yang diisi berbagai kegiatan seperti jalan santai, lomba perahu hias, doorprize dan baka-bakar ikan yang terbuka untuk dinikmati oleh masyarakat umum. Festival Teluk Bima ini menjadi agenda rutin tahunan sekaligus memeriahkan HUT Kota Bima ke-16.


Rangkaian kegiatan diawali dengan gerak jalan santai yang dilepas oleh Walikota Bima HM Qurais H Abidin bersama anggota FKPD Kota Bima. Start dimulai di Lapangan Serasuba Kota Bima dengan finish pantai lawata Kota Bima. Tampak Walikota Bima beserta Ketua TP PKK Kota Bima Hj Yani Marlina M Qurais bersama Anggota FKPD Kota Bima juga turut berpartisipasi dalam jalan santai menuju pantai Lawata.


Tiba di Pantai Lawata para pejalan santai disuguhkan dengan kemeriahan pengundian doorprize dengan berbagai hadiah menarik seperti mesin cuci, kulkas, televisi dan berbagai hadiah menarik lainnya.


Tampak disepanjang Lawata terdapat berbagai stand yang dikoordinir oleh masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup pemerinrah Kota Bima telah dipenuhi berbagai sajian makanan dengan menu utama ikan bakar dalam rangka pesta rakyat menyambut Hari Jadi Kota Bima ke-16. Selain itu, ada lebih kurang 80 perahu hias  dengan berbagai keunikan tersendiri turut serta berpartisipasi menambah kemeriahan sepanjang pantai lawata.


Anggota FKPD, Unsur Pimpinan Dewan, Dandim 1608 Bima, Unsur Dinas pariwisata Provinsi NTB, BUMN/BUMD, Kepala OPD lingkup pemerintah Kota Bima serta beberapa elemen lain terlihat hadir pada momen luar biasa tersebut. Ribuan masyarakat juga terlihat menyaksikan keseruan pengundian doorprize dan lomba perahu hias serta menyatu bersama elemen pemerintah dalam kegiatan bakar ikan pada festival Teluk Lawata Tahun 2018 ini.(M)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.