Rakorwil IV Apeksi 2018 di Kota Batu, Pemkot Bima Pamerkan Produk Unggulan

Menyiapkan Stand Milik Diskoperindag Kota Bima. Foto: Miji
Kota Batu, Media NTB -  Kota Batu Jawa Timur menjadi tuan rumah untuk kegiatan Rakorwil IV Asosiation Pemerintah Kota Se Indonesia  (APEKSI) tahun 2018.


Kegiatan tersebut akan dihadiri oleh pemerintah kota seluruh Indonesia.


Dalalam pameran ini juga akan diperlihatkan beberapa produk produk unggulan yang ada didaerah masing masing.


Mengikuti Pameran Produk Unggulan Daerah Kota Bima melalui Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) menyediakan berbagia macam produk unggulan Bima.


Kepala Dinas Koperindag Hj Nurjanah menyampaikan, prodak unggulan yang di pamerkan dalam pameran produk unggulan daerah tersebut adalah madu hitam, madu putih, madu merah, Air susu kuda liar, kopi tambora, kopi kawae, abon kuda, dendeng sapi, abon menjangan, abon tuna, abon ayam, tenun sarung nggoli, sarung galendo dan prodak difersifikasi dari kain tenun seperti dompet, tas dan sandal.


"Yang kami bawa dalam Pameran Produk unggulan ini adalah hasil alam Bima dan karya anak bima," ujarnya.


Nurjanah menambahkan, yang menjadi produk unggulan Bima, baik hasil alam maupun hasil karya anak daerah adalah Air susu kuda liar, madu, tenun sarung nggoli dan Kopi Tambora yang memiliki rasa khas tersendiri. Untuk pengrajin tenun tembe nggoli terdapat di beberapa Kelurahan yang ada di Kota Bima, ada dikelurahan Kumbe, Kelurahan Nungga, Kelurahan Rabadompu barat, Kelurahan Ntobo dan Kelurahan lainya.


Sesuai dengan beberapa produk asli dari Bima ini akan mampu mendorong peningkatan kualitas pasar baik itu pasar lokal sampai ke pasar nasional.


Juga diperkuat dengan visi dan misi  adapun visi nya , berkembangnya perekonomian daerah kota bima yang berorientasi pada pemberdayaan ekonomi kerakyatan dan kelembagaan usaha.


Sedangkan Misi nya, mewujudkan arus perdagangan barang dan jasa yang tertib wajar dan transparan, meningkatkan perlindungan konsumen dalam kemetrologian, memberdayakan kelembagaan sistem ekonomi kerakyatan melalui diferifikasi ekonomi daerah, mewujudkan industri yang brrwawasan lingkungan dengan memperhatikan aspek ekonomi daerah dan meningkatkan kualitas pelayanan publik dibidang koperasi perindustrian dan perdagangan.


Melalui pameran ini kota Bima bisa mengandalkan produk produk unggulan yang bisa dari daerahnya dan suatu saat nanti bisa unggul dan terkenal sampai ke tingkan pasar Internasional.(Mijin)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.