Korban Kerusuhan Wamena Papau, 77 Orang Warga Bima akan Dipulangkan


Bima, Media NTB - 77 orang warga asal Bima yang menjadi Korban Kerusuhan Wamena Papua  Akan di pulangkan pada  6 - 7  Oktober mendatang.



Dari 77 orang warga Bima Sudah dalam posisi aman, sekarang sedang mengungsi di Yonif batalyon 751 Sentani Jayapura.



Rijal Muhlis, SE Selaku Kepala bidang BJS Dinas Sosial Kabupaten Bima mengkoordinir secara langsung proses pemulangan Warga di Papua.



Kepala Bidang BJS Kabupaten Bima Rijal Muhlis, SE yang Dikonfirmasi melalui Via WhatsApp pada Jumat, (4/10) mengaku dari 77 orang Warga Bima di Jayapura akan dipulangkan secara Bertahap yaitu 47 Orang akan di lepas pada Minggu, 6 Oktober dan 30 Orang akan dilepas pada Senin, 7 Oktober 2019 mendatang.



"Kode Boking Pesawat untuk masing Masing warga sudah dikirim pemerintah Kabupaten Bima melalui Koordinator Umum dan kami sudah menerimanya". Tutur Rijal.



Rijal Muhlis mengapresiasi semangat kerja sama dari seluruh warga Bima di Papua baik dari TNI maupun POLRI.



"Alhamdulillah warga dari Bima umumnya NTB mendapat tempat dan pelayanan terbaik berkat bantuan dari keluarga Bima di Papua lebih lebih yang menjadi petugas TNI dan POLRI" Sebutnya.



Rijal berharap tetap ada kerjasama yang baik dari pemerintah daerah sampai selesainya Proses pemulangan warga nanti. Tutupnya.(Mijin)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.