Angka Pengangguran di Kota Bima Sebanyak 2. 089 Orang


Bima, Media NTB - Pekerjaan salahsatu kebutuhan bagi setiap manusia, namun untuk mendapatkan itu tidaklah mudah. Sehingga banyak anak muda maupun sarjana yang masih pengangguran di Indonesia ini lebih khususnya di Kota Bima.



Namun angka pengangguran yang terdata di Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bima. Melalui Dinas Statistik pada tahun 2018 sebesar 2.089 orang.



"Sementara di tahun 2019 belum bisa kita hitung, karena masih menunggu akhir tahun di bulan desember ini" ungkap Drs. Amsor MM. Sebagai Kabid pelatihan dan penempatan tenaga kerja. 



Lanjut Amsor, kenapa angka pengangguran di Kota Bima ini cukup besar, disebabkan kurangnya lapangan kerja. Sedangkan setiap tahun baik masyarakat maupun mahasiswa yang selesai kuliah makin meningkat, sementara ruang pekerjaan bagi mereka tidak ada.



"Jika lapangan kerja di Kota Bima tidak ada, pasti angka penganggurannya juga semakin meningkat setiap tahun" katanya


"Namun untuk menanggulangi angka pengangguran di Kota Bima ini, kami dari Disnaker akan segera melakukan rakor bersama setiap instansi yang ada. Untuk mendukung 10.000 lapangan kerja dalam visi misinya Walikota Bima ini" jelasnya



Bahkan setiap instansi yang ada mesti menjalin sinergitas untuk kemajuan Kota Bima ini, demi kesejahteraan masyarakat yang ada. Tutupnya.(Ucok)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.