Lebah PKB Ini Tanpa Henti Sasar Dusun Untuk Berbagi JPS Berbasis Dapil di Loteng II


Mataram, Media NTB - JPS Berbasis Dapil anggota DPRD NTB terus bergerak dan menyasar dusun-dusun hususnya di wilayah dapil II Lombok Tengah, anggota DPRD NTB dari PKB HL. Pelita Putra menyasar dusun-dusun yang ada di dapilnya untuk berbagi paket JPS Berbasis Dapil, walaupun tidak sebanyak JPS yang lainnya akan tetapi bersyukur bisa langsung turun membagikan kepada masyarakat yang tidak terdaftar dalam data bantuan yang ada, dan juga langsung melihat kondisi masyarakat didusun-dusun. Hari ini JPS Berbasis Dapil di bagikan di Dusun Sape Desa Kabul Praya Barat Lombok Tengah, Sabtu (13/6/2020). 



HL. Pelita Putra : hari ini saya hadir ditengah-tengah masyarakat dan bisa melihat secara langsung kondisi masyarakat kita, sebagai anggota dewan ini menjadi tugas dan tanggung jawab sosial kami, walaupun kami hadir untuk memberikan paket JPS Berbasis Dapil ini untuk masyarakat yang belum terdata dalam bantuan dari pemerintah, dan datanya langsung dari pak kadus. Walaupun yang kami bagikan ini tidak banyak akan tetapi kami bisa berbagi secara langsung dan kehadiran inilah sebagai bentuk rasa syukur kita semua. Tentunya kami terus menyampaikan dan mensosialisasikan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta mengedukasi mengenai pentingnya kita mengikuti arahan dari yaitu melaksanakan sesuai protokol Covid-19 dalam beraktivitas bersama masyarakat lainnya. Semoga bantuan paket sembako ini dapat meringankan masyarakat kita yang sangat terdampak dari pademi Covid-19, kami tentunya tersus berpikir bagaimana caranya bisa membantu masyarakat dari dampak Covid-19 ini.



Pemuda Dusun Sape Desa Kabul, Jhoni Sutangga menyampaikan rasa terima kasih disalurkannya JPS Dewan kepada masyarakat setempat. Jhoni mengatakan dari sekian jenis bantuan Covid-19 dari pemerintah data yang masih belum tersentuh disusun tersebut masih banyak. Beruntung kehadiran JPS Dewan ini bisa membantu mereka yang belum mendapatkan bantuan.


"Dari Mamiq Pelita ada 30 paket Sembako JPS Dewan. Alhamdulillah masyarakat kami sangat terbantu," ucap Jhoni selaku pembawa acara.


Pelita Dewan Provinsi Dapil VIII pertama yang hadir di dusunnya menyaksikan langsung kondisi masyarakat yang betul betul membutuhkan bantuan. Mewakili masyarakat Dusun Sape Jhoni menyamapaikan banyak terimakasih kepada PKB yang selalu hadir di tengah tengah masyarakat miskin.



"Sekali lagi kami sampaikan banyak terimakasih. Top PKB. PKB selalu di hati," ucapnya.(Padli)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.