Tim GOLKAR Bantu Masyarakat Terdampak Banjir di Loteng dan Lobar



Loteng, Media NTB - Korban banjir yang melanda beberapa desa di lombok tengah bagian selatan, desa Kute terutama di pedusunan monk 1 dan sekitarnya kecamatan pujut serta beberapa desa di.lombok barat, mendapat perhatian khusus dari Bu Sari Yulianti, legeslator nasional daerah pemilihan NTB (Pulau Lombok). Dalam pesan Whatsuppnya Bu Sari panggilan akrabnya, menyampaikan rasa bela prihatiin dan empatynya kepada warga masyarakat yang terdampak banjir.


"Saya sangat prihatin dan mohon maaf tidak bisa mengantar dan memberi langsung beberapa bahan pokok yang dibutuhkan warga lombok, karena ada kegiatan yang terjadwal dan tidak bisa dianulir, saya berharap segera bangkit dan sabat menghadapi bencana ini, ulasnya dalam pesan singkat whatshap dengan Wartawan Media NTB Kamis (04/02/2021).


"Menindaklanjuti pesan tersebut, Bu Sari meminta para kader golkar untuk peduli dan respon dengan musibah yang di hadapi masyarakat, untuk itu Sari Yulianti Care sebagai unit kerja yang merespon kejadian kejadian kemanusiaan bergerak melakukan pendataan, 


"Kemarin kita sudah ke desa kute dan sekotong untuk menyalurkan beras dan beberapa kebutuhan pokok lainnya, kami bersama hasan masat, L Satriawandi, setelah koordinasi dengan pihak pemerintahn Kecamatan dan Desa serta Dusun, telah menyalurkan beras kepada warga terdampak, mudah mudahan ada mamfaatnya dan kita terus waspada melihat potensi bencana, apalagi dalam situasi pendemi, yang  belum menunjukkan titik akhir.


"Sedangkan Hasan masat aktivis LSM dan salah satu pengurus DPD Golkar NTB yang memimpin rombongan berharap masyarakat sabar dan optimis bencana ini akan mendidik kita bisa menata kehidupan yang lebih baik, membangun hubungan dengan alam lebih bagus dan tentu kerjasama semua pihak sangat di butuhkan, ndak perlu kita saling salahkan, kerja bareng menata kehidupan dan alam lebih baik adalah langkah terpenting untuk.menghadapi semua cobaan ini..kami dan Bu Sari sangat prihatin dan duka mendalam pada korban terdampak banjir." Ungkapnya.(Fadli)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.