Cari Pengganti Yusran, Demokrat Bidik Muda-Mudi Ambalawi dan Wera Jadi Caleg 2024


Kabupaten Bima, Media NTB - Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPC Demokrat Kabupaten Bima membidik muda-mudi terutama di daerah pemilihan (dapil) 4 yang meliputi Kecamatan Ambalawi dan Wera untuk menjadi bakal caleg 2024.


Hal itu dilakukan menyusul eks Anggota DPRD Kabupaten Bima periode 2014-2019 dari Fraksi Demokrat bernama Yusran dipastikan tidak lagi mencalonkan diri sebagai bakal caleg 2024-2029 karena fokus menjadi petani bawang.



"Cari pengganti Yusran yang fokus bertani, kami membidik muda-mudi Kecamatan Ambalawi dan Wera untuk mendaftar sebagai Bacaleg 2024," kata Ketua Bappilu DPC Demokrat Kabupaten Bima, Amirullah.


Pria yang akrab disapa Ruma Rengge ini mengaku, saat ini pihaknya masih membuka penjaringan bakal caleg periode 2024-2029. Sesuai jadwal, proses penjaringan dilakukan sampai dengan Bulan Januari 2023 mendatang.



"Penjaringan Bacaleg 2024-2029 masih kami buka hingga Januari 2023," katanya.



Ia mengaku tak hanya di dapil 4, penjaringan Bacaleg 2024-2029 juga di dapil 5 lima yang meliputi Kecamatan Sape dan Lambu. Serta di dapil 6, yang meliputi Kecamatan Palibelo, Belo, Wawo, Lambitu dan Langgudu.



"Untuk itu, kami harapkan warga yang ada di tiga dapil ini untuk segera mendaftar," katanya.



Ruma Rengge menambahkan pihaknya menargetkan semua daerah pemilihan (Dapil) meraih kursi masing-masing pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.


"Target kita semua dapil terisi 6 kursi, agar kedepannya Demokrat bisa menjadi ketua DPRD Kabupaten Bima," ttandasnya.(NM)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.