Masjid Terapung Ama Hami Dapat Menjadi Ikon Kota Bima

Masjid Terapung Ama Hami Kota Bima
BIMA, Media NTB – Pembangunan Masjid Terapung kota Bima sempat menjadi polemik yang menimbulkan terjadinya perbedaan pendapat dari warga masyarakat kota Bima. Ada yang menilai bahwa arsitektur bangunan tidak sesuai namun banyak pula yang menilainya sebagai suatu inovasi model bangunan yang pas dan meminilki nilai estetika tinggi.


Salah satu warga yang berkunjung ke Masjid Terapung pertama di pulau Sumbawa ini, Kaharudin mengakui keindahan dan mengaku sendang dengan model inovasi arsitektur bangunannya.


“Saya senang mengunjungi Ama hami setiap sore sekedar untuk menyaksikan megahnya masjid terapung ini dan semoga secepatnya dapat digunakan sehingga ketiaka kami berkunjung bersama keluarga ada tempat sholat” ungkapnya kepada Media NTB Sabtu (06/01/2018).


Hal yang sama juga di utarakan Adin, pemuda kota Bima mengaku sangat senang sekali dengan adanya masjid terapung ini.


Menurutnya, Masjid terapung ini dapat menjadi ikon kota Bima, pasalnya, ketika orang memasuki kota Bima langsung melihat bangunan masjid.


“Hal itu dapat memberikan gambaran kepada wisatawan atau pun warga di luar kota Bima bahwa masyarakat kota Bima adalah masyarakat yang religious” Tutupnya.



Pantauan langsung wartawan, sejak beberapa terakhir dimana bangunan masjid terapung mulai rampung diselesaikan oleh kontroktor, lokasi ini menjadi tempat faforit untuk dikunjungi oleh warga kota Bima sekedar melakukan foto foto bersama keluarganya.(Arif)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.