Wakil Bupati Bima: Terus Gelorakan GPS


BIMA, Media NTB - Itulah salah satu pesan Wakil Bupati Bima Dahlan M.Noer saat memberikan Sambutan pada Imtaq Gabungan jajaran Pemerintah Kabupaten Bima Jumat 19 Januari 2018. Gerakan Pesantren Sehari harus digerakkan bersama sama." untuk itu saya meminta kepada OPD agar bersama sama bergerak dan memiliki komitmen yang kuat untuk mewujudkan Visi Bima Ramah." Kata Dahlan.


Lebih lanjut dikatakannya bahwa tahhun 2018 memasuki tahun ketiga kepemimpinan Dinda Dahlan. Oleh karena itu Dahlan meminta OPD untuk fokus menyelesaikan agenda dan program unggulan sesuai Visi Dan Misi Bima Ramah.


Disamping menggelorakan GPS Dahlan juga meminta ASN untuk meningkatkan disiplin dan menjaga wibawa Pemerintah.


Imtaq Gab lingkup Pemkab Bima mengambil tema Kita tingkatkan semangat pengamalan kandungan al quran dan sunnah Rasulullah.


Penceramah Ustadz H. Adnin dalam ceramahnya mengemukakan  Al quran masuk ke tangan kita akan pegang yang baik, masuk otak akan cerdas, masuk mata akan lihat yang baik.



Orang yang serius dengan Al- Quran, akan selalu dinaungi malaikat Allah SWT.(M)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.