DPPKB Gelar Lomba Mewarnai Bagi Siswa TK/PAUD



Bima, Media NTB - Ketua GOW Kota Bima Jumriah Feri Sofiyan menghadiri kegiatan lomba menggambar dan mewarnai bagi siswa TK/PAUD dalam rangka Harganas ke-26 dan Hari Anak Nasional Tahun 2019 yang diselenggarakan di Halaman kantor DPPKB Kota Bima, Senin 22 Juli 2019.



Puluhan siswa TK/PAUD terlihat antusias mengikuti kegiatan lomba menggambar dan mewarnai yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Bima. Mereka begitu asik menuangkan kreatifitasnya di atas selembar kertas yang disediakan oleh panitia.



Ketua GOW Kota Bima Jumriah menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kepala sekolah, guru, orang tua serta siswa siswi TK/PAUD se -  Kota Bima yang telah berpartisipasi meramaikan kegiatan menggambar dan mewarnai bagi siswa TK/PAUD dalam rangka Harganas dan HAN Tahun 2019.



"Kegiatan menggambar ini menjadi salah satu upaya pembentukan karakter anak dan mewarnai gambar itu suatu kegiatan yang mengasyikan bagi anak-anak se usia TK/PAUD. Mereka juga dapat mengkreasikan dan sekaligus mengekspresikan ide dan emoai mereka sambil bermain," ungkap Ketua GOW.



Dikatakannya lomba mewarnai gambar merupakan salah satu kegiatan untuk membangun kreativitas anak – anak dan bentuk upaya nyata kita untuk menggali potensi yang ada pada anak, memilih dan menggoreskan warna merupakan petualangan bagi mereka,banyak hal baru yang mereka dapatkan dan itu merupakan suatu pengalaman bathin yang tak terbayar oleh uang.



Diakhir sambutannya Ketua GOW berpesan kepada bapak ibu guru dan orang tua untuk terus membina dan mendorong semangat mereka karena di tangan merekalah masa depan kita terletak, dan untuk anak-anak Jumriah berpesan agar mereka harus rajin belajar, hormati orang tua dan guru, dengarkan nasehatnya agar kelak kalian berhasil dalam kehidupan.



"Semoga anak-anak di Kota Bima dapat tumbuh menjadi anak yang jenius, gesit, empati, berani, unggul dan sehat," ujarnya.(NM)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.