Tolak Kunker Bupati Bima, Puluhan Pemuda Soromandi Blokir Jalan



Bima, Media NTB - Puluhan pemuda kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima menggelar aksi unjuk rasa menolak kehadiran bupati Bima yang akan melakukan kunjungn kerja (Kunker) di kecamatan setempat.



Penghadangan ini dilakukan puluhan pemuda  tepatnya di Jalan Raya dusun Sarita, desa Punti yang akan dikunjungi Bupati Bima, pada kamis (20/2/2020).



Perwakilan penuda Soromandi, Firman menuding Kunker bupati Bima hanyalah kepentingan politik, sebab dilakukan diakhir masa jabatan dan terbih lagi bupati hanya ingin memndapatkan dukungan untuk Pilkada Sebtember 2020 mendatang.



Selain bernuansa Politik, Kunker juga kata Firman, hanya dijadikan sebagai ajang menebar janji bohong pada masyarakat.



Firman menegaskan bahwa aksi blokir jalan ini adalah murni atas dasar kekecewaan terhadap kinerja bupati Bima selama ini, yang minim prestasi dan tidak merakyat.(NM)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.