Hari Bhakti Adhyaksa ke-60 dan HUT IAD ke-20, Kejati NTB Adakan Baksos


Bima, Media NTB - Bhakti Sosial di Kejaksaan Tinggi NTB dilaksanakan pada Hari ini Rabu tanggal 15 Juli 2020 yang Sebelum nya juga sdh dilaksanakan sehari sebelumnya di Bandara Internasional Lombok berupa pemberian bingkisan pada Paramedis Bandara.



Dalam kegiatan tersebut Kepala Kejaksaan Tinggi NTB, Nanang Sigit Yulianto, SH.,MH beserta Wakajati NTB Dr. Anwaruddin Sulistiono, SH.,M.Hum secara simbolis  menyerahkan bingkisan pada Purnaja, anak2 Panti Asuhan dan pada Honorer Kejaksaan Tinggi NTB.



Pada Kesempatan tersebut dibarengi pula dengan Kegiatan Bhaksos oleh Ibu2 Ikatan Adhyaksa  Dharmakarini (IAD) Wilayah Kejaksaaan Tinggi NTB dalam hal ini penyerahan bingkisan oleh  Ketua IAD Ibu Rita Nanang Sigit beserta Wakil Ketua IAD Ibu Anik Anwaruddin. 



Pelaksanaan Baksos tersebut merupakan bagian daripada Baksos secara serentak pada Kejaksaan Agung RI,  Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri maupun Cabang Kejaksaan Negeri se Indonesia,  yang diawali pemberian Baksos oleh Bpk. Jaksa  Agung RI  dari Gedung Sasana Dharma Kejaksaan Agung RI yang disiarkan secara langsung melalui sarana Videoconference/virtual yang selanjutnya diikuti oleh para Kepala Kejaksaan Tinggi, Kepala Kejaksaan Negeri maupun Kepala Cabang Kejaksaan Negeri se Indonesia.

Pelaksanaan Bhaksos diwilayah Hukum Kejaksaan Tinggi NTB selain dilaksanakan oleh Kejaksaan Tinggi NTB dan IAD Wilayah Kejati NTB  juga dilaksanakan oleh Kejaksaan Negeri se NTB dan IAD Daerah.(NM)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.