Desa Jembatan Kembar Lombok Barat Akan Punya Gedung Kantor Baru



Giri Menang, Media NTB
- Kondisi bangunan Kantor Desa Jembatan Kembar  Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat (Kab.Lobar) yang miring dan kurang baik membuatnya harus dibongkar dan dibangun kembali.

 

Pelaksanaan mulainya pembangunan ini ditandai dengan Peletakan Batu Pertama oleh Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid di Lokasi Kantor Desa Jembatan Kembar, Senin (26/12).

 

Turut  bersama bupati, Asisten l Agus Gunawan, Kepala Dinas PMD Hary Ramadhan, Kadis PU l Made Arthadana, Camat Lembar Agus sutrisman, Kades Jakem Amirullah, Forkopimcam, para Kepala Desa Kec. Lembar, tokoh agama dan tokoh masyarakat  Desa Jembatan Kembar.

 

Dalam arahannya Bupati Lobar H. Fauzan Khalid  menyampaikan rasa  optimis akan pelaksanaan pembangunan ini, hal ini mengingat Kepala  Desa Jembatan kembar  merupakan sosok  pemimpin  kompeten.

 

"Saya rasa dengan dana awal  Rp 177 juta dari total dana yang dibutuhkan sebesar Rp 1,2 milyar untuk pembangunan, saya optimis akan berjalan sesuai rencana, saya berjanji akan membantu pembangunan kantor desa ini," ungkapnya.

 

Fauzan juga memberikan masukan agar pembangunan Kantor Desa Jembatan kembar agar dirancang  menggunakan panel tenaga surya. Hal tersebut dilakukan untuk menghemat biaya pembayaran listrik seperti dilakukan di dua rumah sakit di Lobar.

 

Dalam kesempatan tersebut kepala Desa Jembatan kembar Amirullah menyampaikan  bahwa rencana pembangunan Kantor Desa Jembatan Kembar ini sudah direncanakan sejak tahun 2020.

 

Hal yang melatarbelakangi pembangunan kantor desa ini karena kondisi bangunan yang memprihatinkan di mana atapnya tanpa genteng akibat gempa, kondisi tanah yang lebih rendah dari jalan raya yang membuat banjir dan bangunan yang sudah miring.

 

"Diharapkan setelah bangunan ini selesai nantinya bisa memberikan pelayanan yang lebih baik lagi untuk masyarakat, " pungkasnya.(NM)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.