Hadiri Kegiatan TTG di Bandung, Kades Karampi Optimis Pembangunan Desa Dapat Dimaksimalkan



Bandung, Media NTB - Pemerintah Desa Karampi Diwakili Kepala Desa Karampi Drs. Rifdun H. Hasan Ikut Serta Hadir Dalam pembukaan kegiatan Teknologi Tepat Guna (TTG) Tingkat Nasional Ke XX di Kabupaten Badung denpasar Bali Pada Jum,at (19/10/2018).



"Acara tersebut dihadiri oleh para Mentri dan Kabinet Gubernur, Bupati, dan Ketua DPR serta Dinas dan Istansi diseluruh indonesia, Hadir juga dalam acara tersebut bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri SE, Walikota Bima H. Muhammad Lutfi SE, Sekertaris DPR Kabupaten Bima, Kadis DPMDes Kabupaten Bima serta Kepala Desa Mpuri Madapangga". Sebut Kades Karampi Rifdun Lewat Via WhattsApp pada Media ini.



Kegiatan tersebut akan berlangsung selama Lima Hari hingga Selasa, (23/10/2018) akan datang.



Kades Karampi Rifdun Mengharapkan Output dari Kegiatan Tersebut Agar dana desa di tahun 2019 lebih Fokus kepada pemberdayaan masyarakat desa, dan tidak mempersulit kepala desa kaitan dengan administrasi yang mengakibatkan terlambatnnya pencairan dan memperhambat pelaksanaan pembangunan desa". Ujarnya.



"Selain itu memilih inovasi desa yang mengarah kepada kreatifitas pertumbuhan ekonomi perkapita itu sangat mendorong membangun sumberdaya manusia yang kreatif pada teknologi tepat guna". Jelasnya.



Lebih Lanjut Kades Karampi mengatakan, usaha tersebut itu dilakukan sangat membantu pertumbuhan ekonomi pada setiap desa karena selama ini dana desa dimaksimalkan dalam pembangunan infrastruktur, sementara pemberdayaan cuma ada sekitar 10 persen dari biaya pembangunan.



"Saya terinspirasi sesuai yang diucapkan Presiden RI Jokowidodo yang mengatakan persyaratan pencairan dana desa di Nusa Tenggara Barat (NTB) sangat rumit sehingga pembangunan terus tertunda". Rilis Rifdun.


Saya berharap ini dapat dilakukan oleh pemerintah Kabupaten Bima dan seluruh Desa, mengingat pertumbuhan ekonomi yang begitu lambat pada setiap desa saat ini menjadi silpa, hal tersebut dapat menjadi sala satu penghambat pembangunan di NTB pada khususnya Kabupaten Bima, Jika program ekonomi pada setiap desa mampu dilaksanakan sebagaimana yang diusulkan masyarakat maka saya yakin kemiskinan yang menjadi program khusus saat ini dengan mudah dapat teratsi oleh pemerintah desa.(Mijin)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.