Jelang Pemungutan Suara, Panwaslu Kota Bima Gelar Bimtek Pengawasan TPS


Bima, Media NTB – Menjelang Pemungutan sura, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) kota Bima melakukan  Bimbingan teknis (Bimtek) pengawasan tempat pemungutan suara (PTPS) dalam pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur serta wali kota dan wakil wali kota Bima 2018.


Kegiatan tersebut di hadiri oleh lima puluh empat anggota pengawas TPS dari empat kelurahan yang di kecamatan Asakota, beserta seluruh komisioner Panwaslu kota Bima di aula kantor camat asa kota. Selasa (12/06).


Anggota Komisioner Panwaslu Kota Bima, Idhar S.Sos menyampaikan bahwa, Bimtek ini dalam rangka pengawasan tempat pemungutan suara (TPS) dan penghitungan gubernur dan wakil gubernur serta wali kota dan wakil wali kota 2018, dan kegiatan ini berjalan selama dua hari, dan  untuk hari pertama kegiatan ini diadakan di tiga kecamatan, yaitu kecamatan Mpunda, Rasanae Barat dan Asakota. Sedangkan untuk hari kedua yaitu di kecamatan Rasanae Timur dan Raba.


“Kegiatan ini untuk memberikan pemahaman terhadap anggota TPS yang akan mengawasi secara langsung proses pemungutan suara hitung pada TPS”. Kata Idahar.


“Dan besar harapan kami terhadap seluruh anggota TPS memahami secara maksimal terhadap regulasi tupoksi untuk pengawasan TPS, karena pengawasan TPS adalah menjadi ujung tombak dalam melakukan pengawasan.” Tutupnya.(Uchok)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.