Lautan Manusia Padati Areal Pelantikan Kepala Desa

Sejak Pagi Masyarakat Sudah Memadati Arena Pelantikan Kepala Desa
Samada Pos, Kabupaten Bima – Tidak seperti biasanya, pemandangan di halaman kantor bupati Bima terjadi pada Rabu pagi (03/08), pasalnya, puluhan ribu manusia datang berbondong bondong dari berbagai desa sekabupaten Bima guna menghadiri proses pelantikan kepala desa mereka masing masing.

Ribuan kursi yang disipkan panitia untuk tamu undangan penuh sesak, bahkan halaman kantor bupati setempat terpantau padat bak lautan manusia.

Pantauan langsung wartawan di lokasi, ratusan kendaraan mobil dan motor berbagai jenis terus berdatangan dari berbagai arah dengan muatan yang penuh.

Guna melancarkan pemarkiran kendaraan di dalam halaman kantor bupati dan diluar kantor bupati setempat, polisi bersama anggota Dishubkominfo yang dibantu Polisi Pamong Praja menutup jalan untuk pengguna umum kecuali untuk masyarakat yang hadir menyaksikan pelantikan saja yang diperbolehkan lewat dan masuk.


Selain keramaian, kantor bupati setempat berubah seolah menjadi tempat rekreasi keluarga, pasalnya, terlihat sejumlah warga masyarakat duduk di taman taman sekedar berteduh dan menikmati santapan yang telah mereka persiapkan sebagai bekal yang dibawa dari rumahnya masing masing.
Warga Masyarakat Desa Pendukung Kades Yang Dilantik Sedang Menikmati Bekal Makan Siang di Taman Taman Kantor Bupati Setempat.

Meskipun ramai, prosesi pelantikan serentak sebanyak 57 kepala desa hasil pemeilihan serentak ini terpantau lancar dari awal hingga usai. (Selengkapnya Baca : 57 Kades Hasil Pemilihan Serentak Juga Dilantik Serentak).


Prosesi pengambilan sumpah jabatan orang orang nomor satu di masing masing desanya ini dilakukan oleh bupati Bima Hj. Indah Damayanti Putri.(SP.01

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.